Kebakaran Dapur Akibat Tungku Menyala, KSB Sawega segera kirim logistik

nia 25 April 2025 14:10:48 WIB

Kebakaran Dapur Akibat Tungku Menyala, Warga Kauman Terima Bantuan dan Gotong Royong Perbaikan Rumah

Ngeposari – Peristiwa kebakaran terjadi di rumah Bapak Darminto (72), warga Padukuhan Kauman, Kalurahan Dadapayu, Kapanewon Semanu, pada Rabu Kliwon, 23 April 2025 sekitar pukul 02.30 WIB. Kejadian bermula saat Bapak Darminto, yang sedang dalam kondisi kurang sehat, merasa kedinginan di tengah malam. Untuk menghangatkan tubuh, beliau menyalakan perapian di tungku dapur rumahnya.

Setelah merasa cukup hangat, beliau kembali ke kamar untuk beristirahat, namun meninggalkan api di tungku dalam keadaan menyala tanpa pengawasan. Dapur miliknya yang masih menggunakan konstruksi anyaman bambu serta adanya tumpukan kayu bakar di dekat tungku menyebabkan api cepat membesar dan melalap bagian samping serta atap dapur.

Bapak Darminto yang terbangun karena mendengar suara mencurigakan dari arah dapur, segera mengecek dan mendapati api telah membesar. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Sebagai bentuk respons cepat, pada Kamis, 24 April 2025, KSB Sawega bersama tim relawan Kalurahan Ngeposari, Bhabinkamtibmas Kalurahan Ngeposari menyalurkan bantuan. Bantuan yang diberikan meliputi peralatan dapur, paket sembako, alat kebersihan, dan kasur.

Gotong royong warga sekitar turut membantu memperbaiki kerusakan pada rumah Bapak Darminto. Kini, kondisi rumah beliau telah kembali pulih berkat bantuan dan kerja sama seluruh pihak.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar