MALAM TIRAKATAN HARI JADI GUNUNGKIDUL DESA NGEPOSARI

zoe 26 Mei 2019 22:05:05 WIB

“ BANGSA YANG BESAR ADALAH BANGSA YANG MENGENANG JASA PARA PAHLAWAN”

“ BELAJARLAH SEJARAH AGAR KAU MENGENAL DIRIMU SENDIRI”

 

               Peribahasa diatas adalah peribahasa yang sangat sesuai dengan kegiatan yang dilakukan pada hari ini Minggu 26 Mei 2019. Kegiatan Malam Tirakatan Hari Jadi Kabupaten Gunungkidul yang ke 188 tahun. Kegiatan yang dilaksanakan di Balai Desa Ngeposari ini dihari kurang lebih 100 tokoh masyarakat lokal, tak lupa juga hadir Camat Semanu Bp. Huntoto Purbo Wargono, S.H beserta Istri, Sekcam Semanu dan Kasie Kesos Kec. Semanu.

                Kegiatan tersebut adalah sebagai wujud nyata Pemerintah Desa Ngeposari dalam mengenang sejarah serta Pahlawan Gunungkidul. Dalam kediatan tersebut salah satu acaranya adalah membacakan sejarah berdirinya Kabupaten Gunungkidul beserta perkembanganya sampai dengan saat ini. Tak lupa juga kesenian lokal Terbang Jawa “ Al Barokah” yang merupakan kesenian daerah dari jaman dulu yang masih eksis sampai dengan saat ini.

                Puncak Acara adalah pemotongan tumpeng dan “INGKUNG” sebagai bentuk rasa sukur kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikah Rahmat dan Berkah-Nya hingga tercapai kondisi Kabupaten Gunungkidul khususnya Desa Ngeposari yang sampai hari ini  masyarakatnya bisa hidup tentram damai dan sentausa. Dan juga sebagai bentuk doa untuk Ngeposari yang lebih baik lagi.

 

DIRGAHAYU KABUPATEN GUNUNGKIDUL

SEMAKIN  HANDAYANI.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar